Find Us On Social Media :

Bukan Hanya Lansia, Usia Muda Juga Bisa Kena Osteoporosis! Ini Penyebabnya

Osteoporosis bisa menyebabkan patah tulang.

GridHEALTH.id - Osteoporosis ternyata tidak hanya terjadi pada usia lanjut, kelompok usia yang lebih muda pun juga berisiko mengalaminya.

Osteoporosis adalah gangguan pada tulang yang berkembang ketika tulang mengalami kekurangan mineral dan massa tulang.

Selain itu, menurut National Institute of Arthritis and Muculoskeletal and Skins Disease, kondisi ini juga bisa terjadi saat struktur dan kekuatan tulang berubah.

Jika sudah mengalaminya, kondisi ini dapat berujung pada penurunan kekuatan tulang yang meningkatkan risiko terjadinya fraktur atau patah tulang.

Umumnya, osteoporosis terjadi pada orang yang sudah berusia lanjut alias lansia. Tapi sebenarnya, semua kelompok usia mempunyai risiko yang sama, bahkan yang muda sekalipun.

Apa Penyebab Osteoporosis Usia Muda?

Tanggal 20 Oktober biasa diperingati sebagai Hari Osteoporosis Sedunia. Sebuah kampanye global yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang cara mencegah, diagnosis, dan perawatan osteoporosis.

Untuk memperingati Hari Osteoporosis Sedunia, ketahui fakta terkait penyebab osteoporosis sebelum lansia.

1. Kekurangan kalsium

Dilansir dair Mayo Clinic, kekurangan kalsium dalam jangka panjang berkontribusi berkembangnya osteoporosis.

Asupan kalsium yang rendah, menyebabkan kepadatan tulang berkurang, pengeroposan tulang dini, dan meningkatnya risiko patah tulang.

Hal ini berisiko terjadi pada orang yang mengalami gangguan makan atau sedang membatasi asupan makanan.

2. Penyakit hormonal

Selain tubuh yang kekurangan kalsium, penyebab osteoporosis sebelum lansia yang lainnya adalah pengaruh hormonal.

Baca Juga: Cara Mengatasi Sakit Leher dengan Titik Pijat yang Tepat, Panduan Praktis yang Bisa Dilakukan