Find Us On Social Media :

Cara Deteksi Diabetes dari Tubuh, Waspadai Mudah Kelelahan Hingga Gigi Goyang

Gula darah tinggi memengaruhi seluruh pembuluh darah.

2. Tubuh mudah lelah

Insulin yang tidak cukup atau tidak bekerja efektif, membuat gula dalam darah sulit masuk ke sel tubuh.

Alhasil, sel tubuh tidak menerima energi yang dibutuhkan dan akhirnya membuat tubuh terasa lemas.

3. Mata kabur

Melansir CDC, gejala diabetes ini diakibatkan oleh gula darah tinggi yang merusak pembuluh darah di retina.

Pembuluh darah yang rusak bisa bengkak dan bocor, sehingga pandangan mata pun kabur.

4. Gatal-gatal

Menurut American Diabetes Association, gatal yang disebabkan diabetes terjadi secara lokal atau hanya pada satu titik saja.

Hal ini dapat disebabkan oleh infeksi jamur, kulit kering, atau sirkulasi yang buruk.

Jika sirkulasi darah buruk yang menjadi penyebab gatal, area yang paling mungkin terdampak adalah bagian bawah kaki.

5. Gigi goyang

Dokter Soebagijo memaparkan, gigi yang mudah goyang dan lepas juga bisa menjadi tanda awal diabetes.

"Pada pasien yang gulanya tinggi, terjadi perubahan pada gusi. Gusi membengkak, terangkat, sehingga giginya goyang," jelasnya.

Cara deteksi diabetes dari tubuh dapat dilakukan dengan memerhatikan tanda-tanda tersebut.

Jika mengalaminya dan mempunyai riwayat penyakit serupa dalam keluarga, jangan ragu untuk periksa, agar bisa segera terdeteksi. (*)

Baca Juga: Ketahui Gejala dan Penyebab Leher Hitam, Akibat Dermatitis atau Diabetes?