Find Us On Social Media :

Musim Hujan Tiba, Ini 6 Cara untuk Perkuat Imunitas Supaya Gak Gampang Sakit

Sistem kekebalan yang baik akan memperkuat sistem pertahanan tubuh.

GridHEALTH.id - Musim hujan telah tiba, beberapa wilayah di Indonesia diguyur hujan bahkan hampir setiap harinya.

Pergantian musim mengakibatkan perubahan suhu yang memengaruhi sistem pertahanan tubuh.

Selama periode ini, risiko penyakit seperti flu, pilek, dan infeksi lainnya karena bakteri maupun virus rentan terjadi.

Untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan kekebalan tubuh, penting untuk mengadopsi langkah-langkah pencegahan yang tepat.

Cara Memperkuat Imunitas

Berikut ini, sejumlah cara menambah imun selama musim hujan yang bisa mulai dilakukan.

1. Menjaga keseimbangan gizi makanan

Makanan yang dikonsumsi memiliki dampak langsung pada kekuatan sistem kekebalan tubuh.

Pastikan untuk mengonsumsi makanan yang kaya akan nutrisi, seperti buah-buahan, sayuran, protein, dan biji-bijian.

Penuhi juga kebutuhan vitamin dan mineral tertentu, mulai dari vitamin C, vitamin D, zinc, hingga selenium.

Pasalnya, zat bernutrisi tersebut sangat penting untuk mendukung fungsi sistem kekebalan tubuh.

2. Istirahat yang cukup

Istirahat yang cukup merupakan kunci untuk menjaga keseimbangan hormonal dan memungkinkan tubuh untuk memperbaiki diri.

Selama tidur, tubuh akan memproduksi protein penting yakni sitokin, yang berperan melawan infeksi dan peradangan.

Baca Juga: Selain Meningkatkan Imun Tubuh, Ini 6 Manfaat Jeruk Nipis untuk Kesehatan

Pastikan untuk tidur 7-9 jam setiap malam untuk proses penyembuhan tubuh yang optimal.

3. Olahraga teratur

Cara menambah imun selama musim hujan yang berikutnya adalah berolahraga secara teratur.

Tubuh yang bergerak saat berolahraga, akan membuat sirkulasi darah berjalan dengan baik.

Sehingga, mempercepat pergerakan sel-sel kekebalan tubuh dan mengurangi risiko penyakit.

Olahraga ringan hingga sedang seperti jalan kaki, bersepeda, atau berenang dapat menjadi pilihan yang baik.

4. Hindari stres

Stres kronis dapat menyebabkan sistem kekebalan tubuh melemah, sehingga mudah sakit.

Temukan cara yang tepat untuk mengelola stres, seperti bermeditasi, yoga, atau melakukan hobi yang menyenangkan.

5. Cukupi kebutuhan cairan

Air merupakan hal yang terpenting untuk mendukung fungsi organ dan sistem tubuh.

Dalam hal ini tidak hanya air putih, jus buah bahkan kaldu sayuran dapat memberikan tambahan nutrisi dan elektrolit.

6. Menjaga kebersihan pribadi

Cuci tangan secara teratur dengan sabun khususnya antibakteri dan hindari menyentuh wajah sebelum mencuci tangan.

Hindari kontak langsung dengan orang yang sakit dan gunakan makser bila kurang enak badan atau berada di sekitar orang dengan kondisi serupa. (*)

Baca Juga: Kondisi Sistem Imun Pengaruhi Otak Anak, Ini Saran Dokter untuk Mengoptimalkannya