Find Us On Social Media :

Cara Terpopuler Konsumsi Daun Kelor untuk Diabetes, Bahan Alami Kaya Nutrisi

Daun kelor dapat dibuat jadi minuman sehat untuk diabetes.

GridHEALTH.id - Daun kelor dapat membantu penyandang diabetes dalam mengelola penyakitnya.

Diabetes melitus atau DM, merupakan penyakit kronis yang mengharuskan pengidapnya jalani pengobatan seumur hidup.

Selain konsumsi obat-obatan, pengobatan menggunakan bahan alami juga cukup populer untuk menangani diabetes.

Salah satu bahan alami yang dapat mengatasi penyakit dengan kadar gula darah tinggi ini, adalah daun kelor.

Daun kelor merupakan tanaman yang sudah sejak lama digunakan dalam pengobatan tradisional.

Pohon dari bahan alami ini tumbuh subur di berbagai wilayah tropis dan subtropis di seluruh dunia.

Alasan mengapa banyak orang yang memanfaatkannya sebagai obat, tak lepas dari kandungan nutrisinya yang beragam.

Daun Kelor untuk Obat Diabetes

Sejumlah zat bernutrisi yang terkandung dalam daun kelor, diketahui dapat membantu mengelola kondisinya. 

Di antaranya vitamin C, vitamin E, serat, dan zat besi. Selain itu memiliki antioksidan dan sifat anti-inflamasi.

Kandungan nutrisinya tersebut, mendukung mekanisme daun kelor sebagai obat diabetes dengan cara-cara berikut:

• Regulasi gula darah

Kandungan seratnya membantu mengontrol penyerapan glukosa dan mengurangi lonjakan gula darah setelah makan.

Baca Juga: Gejala Diabetes yang Muncul di Malam Hari, Tanda-tanda yang Perlu Diperhatikan