Find Us On Social Media :

7 Jenis Sayuran Segar Penurun Gula Darah, Terbukti Cegah Komplikasi Diabetes

Brokoli salah satu sayuran untuk mengelola gula darah.

GridHEALTH.id - Penyakit diabetes merupakan salah satu gangguan metabolik yang perlu mendapatkan perhatian lebih.

Apalagi saat ini, tingkat kejadiannya juga cukup tinggi di tengah-tengah masyarakat dunia.

Tidak mengelola diabetes dengan baik, dapat berdampak serius terhadap kesehatan dan menimbulkan komplikasi.

Salah satu pendekatan yang terbukti efektif mengelola diabetes adalah dengan mengatur pola makan, khususnya mengonsumsi sayuran secara teratur.

Sayuran seperti diketahui merupakan sumber nutrisi penting bagi tubuh, yang rendah kalori, kaya serat, vitamin, dan mineral.

Sayuran Penurun Gula Darah

Berikut ini adalah beberapa jenis sayuran yang dikenal dapat membantu menurunkan gula darah, serta mencegah komplikasi akibat diabetes.

1. Brokoli

Brokoli merupakan salah satu sayuran yang kaya akan senyawa antioksidan, seperti sulforaphane.

Senyawa tersebut, terbukti memiliki efek menguntungkan dalam mengurangi kadar gula darah serta meningkatkan fungsi insulin dalam tubuh.

Selain itu, brokoli juga rendah kalori, membuatnya menjadi pilihan makanan yang ideal bagi pengidap diabetes.

2. Bayam

Sayuran berikutnya adalah bayam, yang merupakan sumber serat dan dapat membantu dalam mengontrol kadar gula darah.

Tak hanya itu, bayam juga mengandung magnesium, mineral yang penting untuk metabolisme glukosa sehat.

Baca Juga: Daftar Makanan Enak yang Mampu Membantu Menurunkan Diabetes