Find Us On Social Media :

Cara Mengobati Luka Diabetes dengan Daun Binahong, Mempercepat Proses Penyembuhan

Cara mengobati luka diabetes dengan daun binahong

GridHEALTH.id – Diabetes merupakan kondisi kronis yang memengaruhi kemampuan tubuh untuk memetabolisme gula darah.

Salah satu komplikasi serius dari diabetes adalah luka yang sulit sembuh.

Ya, luka diabetes memerlukan perawatan khusus untuk mencegah infeksi dan mempercepat penyembuhan.

Namun, tahukah Anda, kalau salah satu solusi alami yang dapat digunakan adalah dengan daun binahong?

Kira-kira bagaimana ya cara menggunakannya?

Berikut ini  cara mengobati luka diabetes dengan daun binahong beserta manfaatnya.

Manfaat daun binahong

Daun binahong (Anredera cordifolia) dikenal memiliki berbagai manfaat kesehatan, terutama dalam penyembuhan luka.

Beberapa manfaat utama daun binahong untuk luka diabetes antara lain:

1. Antimikroba: Daun binahong memiliki sifat antimikroba yang dapat membantu mencegah infeksi pada luka.

2. Antioksidan: Kandungan antioksidan dalam daun binahong membantu melawan radikal bebas dan mempercepat proses penyembuhan.

3. Anti-inflamasi: Sifat anti-inflamasi dari daun binahong membantu mengurangi peradangan pada luka diabetes.

Baca Juga: Dampak Diabetes pada Kesehatan Mata, Jangan Diabaikan