4. Perhatikan make-up atau rias wajah
Tidak jarang untuk menghindari polusi ketika ngojek kita menggunakan masker. Padahal risikonya ketika ngojek saat panas dan terjebak macet adalah riasan yang ‘meleleh’.
Foundation pun menempel di masker dan complexion akan terkesan tak rata.
Jika sering menggunakan ojek, ada baiknya memilih produk base makeup yang tahan air dan memiliki efek matte.
Atau, setidaknya pilih yang memiliki daya kontrol minyak yang bagus. Akhiri dengan bedak tabur agar riasan tidak 'retak'.
Baca Juga : Skrining Bayi Baru Lahir Penting Agar Masalah Kesehatan Terdeteksi
Begitu juga dengan lipstik, ada baiknya jika dari rumah menggunakan lip balm saja atau lipstik dengan hasil akhir matte.
Jika menggunakan lip gloss atau lipstik bertekstur creamy, lipstik malah akan menempel di masker.
Sisa lipstik di masker tersebut pun akan kembali menempel ke wajah.
Source | : | nakita.grid.id,gridoto.com |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar