Dalam kasus yang ekstrem, perubahan tekanan udara secara tiba-tiba bisa menyebabkan infeksi jangka panjang.
Baca Juga : 4 Cara Mudah Kendalikan Nafsu Makan Berlebih Agar Tak Kegemukan
# Alergi
Anak-anak umumnya rentan terhadap sejumlah alergi. Bahkan beberapa dari mereka menghasilkan lendir berlebih yang merupakan faktor lain dari penyebab infeksi telinga.
Ini karena kelebihan lendir menghalangi kelenjar telinga.
Selain itu, kondisi lain seperti infeksi sinus juga dapat memicu infeksi telinga pada anak.
Namun orangtua tidak perlu khawatir, untuk mengatasi infeksi telinga yang dialami si kecil bisa mencoba beberapa cara ini:
1. Tunggu hingga 24 jam
Sebagai orangtua pasti akan panik ketika terjadi sesuatu pada anak kita, termasuk dalam hal ini saat anak mengalami infeksi telinga.
Akan tetapi dalam banyak kasus, infeksi telinga pada anak tidak terlalu berbahaya.
Oleh karena itu, kita disarankan untuk menunggu sekitar 24 jam, untuk melihat apakah infeksinya mereda.
Baca Juga : Wah, Pembersih Mulut Ternyata Bisa Hilangkan Ketombe dan Kutu Rambut
Bila tidak mereda, segera bawa ke dokter untuk mendapat penanganan yang tepat.
Source | : | Tabloid Nakita,Boldsky |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar