GridHEALTH.id - Sebuah foto di Twitter yang diunggah netizen bernama LeBrown James menunjukkan foto 30 wanita cantik.
Baca Juga: Akibat Krim Pemutih Wajah, Wanita Ini Alami Keracunan dan Wajahnya Jadi Lumpuh
Di bagian atas pun tertulis 'Who Will Be Crowned Miss India This Year?' Namun puluhan wanita terpilih yang akan memperebutkan mahkota itu dianggap tidak mewakili India.
Para netizen beranggapan jika mereka punya kulit yang putih. Seseorang pun berkomentar 'Ini terlalu putih!'.
Daftar para kontestan pun langsung menerima sejumlah kritikan dari netizen. Organisasi ajang kecantikan tersebut dianggap memilih wanita yang kurang beragam dan mewakili negara karena hampir semuanya berkulit putih dan berwajah sama.
"Semua kloning 'Fair n Lovely'. Tidak ada representasi dari kecantikan Selatan dan Timur Laut yang (berkulit) hitam. Ini seharusnya dinamakan ajang kecantikan India Utara-Punjabi," tulis seorang netizen.
"Filter kecantikan yang sama telah digunakan pada semua orang, tidak meninggalkan celah untuk keberagaman dan inklusivitas," kata yang lain.
Baca Juga: Saat Mudik Waspadai Microsleep, Tertidur Saat Menyetir Mobil yang Dapat Mengancam Jiwa
"Ini terlalu putih. Di mana ratu-ratuku yang punya melanin?," tulis pengguna Twitter.
Seperti kebanyakan negara Asia lain, kulit putih juga lebih difavoritkan dan dianggap lebih cantik di India.
Source | : | Daily Mail |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar