GridHEALTH.id - Kabar duka sedang menyelimuti tanah air, ibu negara ke-6, Ani Yudhoyono menghembuskan napas terakhir pukul 11.50 waktu Singapura, pada Sabtu (1/6/2019).
Setelah dirawat kurang lebih 4 bulan di National University Hospital, Singapura sejak 2 Februari 2019 lalu, Ani Yudhoyono sempat mengalami kondisi kesehatan naik turun.
Baca Juga: Ani Yudhoyono Meninggal Dunia, Perjalanan Panjang Jatuh Bangun Melawan Leukemia
Rencananya, Ani yudhoyono akan dimakamkan besok, Minggu (2/6/2019) di TPU Kalibata.
"Insyallah rencananya besok pagi, akan dibawa dari Singapura ke Jakarta untuk disemayamkan di kediaman di Cikeas. Jam 11-12 akan dilakukan shalat jenazah di Cikeas setelah itu akan dimakamkan di TPU Kalibata," ujar mantan Mendikbud era pemerintahan SBY, Muhammad Nuh, mengutip dari Kompas.com.
Ani Yudhoyono meninggal dunia setelah menjalani perawatan intensif di Ruang ICU sejak Rabu (29/5/2019).
Baca Juga: Sebelum Meninggal Ani Yudhoyono Sengaja Dibuat Tidur, Bagian Dari Pengobatan Kanker?
Sebelumnya, sang suami, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pada 13 Februari 2019 lalu menyatakan bahwa Ani Yudhoyono menderita kanker darah.
Source | : | Kompas.com,Healthguidance,sciencebasedmedicine.org |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar