GridHEALTH.id - Menjaga keindahan tubuh memerlukan berbagai perawatan, baik tradisional maupun modern.
Baca Juga: Selain Untuk Kecantikan Kulit, Ternyata Jeruk Nipis Juga Bermanfaat Untuk Otak dan Mata
Salah satunya Model sekaligus Presenter, Dominique Diyose yang melakukan perawatan tradisional pada wajah.
Domi sapaan akrabnya mengaku masih menggunakan cara perawatan tradisional sejak dia masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP). Hal itu diungkapkan Domi, saat ditemui di Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat.
"Aku pakai perasan air jeruk nipis. Memang sedikit perih, tapi itu kan untuk mematikan bakteri dari make up," ujar Domi seperti dikutip dari Tribun Sumsel.
Domi mengaku menggunakan perasan air jeruk nipis, sebulan dua kali, yakni pada saat dirinya selalu pakai make up di wajahnya.
"Jeruk nipis diperas, lalu kita bersihkan pakai kapas dan olesi di wajah, air jeruk nipis itu. " ujar Domi.
Wanita berusia 32 tahun ini mengaku, mendapatkan informasi mengenai perawatan wajah menggunakan air jeruk nipis dari buku yang pernah di bacanya.
Mengapa jeruk nipis bisa berkhasiat untuk wajah? Dilansir dari WebMD, manfaat untuk wajah, karena buah masam ini mengandung Vitamin C , Zat Besi, Kalsium, Fosfor, Mineral, Asam Sitrun, Asam Sitrat, Asam Amino, Minyak Atsiri serta AHA (alpha hydroxy acids) yang berguna untuk mengusir wajah kusam.
Apa saja penyebab kulit kusam? Banyak! Di antaranya aktivitas sehari-hari, sengatan terik matahari, paparan polusi udara, debu dan kotoran. Itu semua bisa menyebabkan kulit wajah terlihat kusam.
Sebagai informasi, kandungan AHA banyak juga dipakai oleh beberapa kosmetik sebagai bahan utama untuk pencerah wajah.
Lagipula cara mengolah jeruk nipis sebagai perawatan wajah mudah dibuat di rumah, bahkan bisa dilakukan oleh orang-orang yang sibuk.
Caranya, cukup peras jeruk nipis, lalu gunakan air perasan jeruk nipis tersebut sebagai masker.
Oleskan merata pada kulit wajah. Diamkan selama kira-kira 30 menit. Tambahkan madu murni untuk hasil yang lebih optimal. Gunakan seminggu sekali agar hasilnya segera nyata.
Baca Juga: Studi: Diet Vegetarian Bisa Bantu Kendalikan Gula Darah Pada Diabetesi
Sebelum menggunakan masker jeruk nipis, disarankan untuk membersihkan wajah terlebih dahulu.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul Artis Ini Bersihkan Wajah dengan Air Jeruk Nipis Meski Meringis Tahan Perih, https://sumsel.tribunnews.com/2014/11/30/artis-ini-bersihkan-wajah-dengan-air-jeruk-nipis-meski-meringis-tahan-perih.
Source | : | WebMD,Tribun Sumsel |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar