GridHEALTH.id - Belum usai kesedihan Ashanty terkait diagnosis dokter mengenai kesehatannya, kini istri Anang Hermansayah ini kembali dirundung kabar tak sedap.
Sebelumnya, Ashanty mendadak didiagnosis mengidap penyakit autoimun saat berniat menemani sang suami untuk melakukan medical check up, pada Selasa (8/20/2019).
Akibat hal tersebut, ibu sambung dari Aurel dan Azriel ini mengaku ketakutan hingga trauma jika bertemu orang lain.
Namun kini Ashanty kembali membawa berita mengejutkan, istri Anang Hermansyah ini kembali dilarikan ke Rumah Sakit Pondok Indah.
Sang suami, Anang Hermansyah turut mendoakan saat menjadi juri ajang pencarian bakat menyanyi 'Indonesian Idol'.
"Buat istriku, mudah-mudahan kamu lihat acara ini. Kita mendoakan kamu cepat sembuh dan punya kekuatan," kata Anang yang di amini seluruh penonton yang ada di studio MNC, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (18/11/2019) malam.
Source | : | Instagram,WebMD,Mayo Clinic |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | GridHEALTH |
Komentar