GridHEALTH.id – Air merupakan salah satu sumber terpenting yang dibutuhkan manusia untuk hidup.
Air berguna untuk minum, mandi, mencuci, dan berbagai keperluan sehari-hari lainnya. Akan tetapi, tidak semua sumber air yang digunakan itu bersih.
Baca Juga: Berita Kesehatan Kecacingan: Selada Air yang Terkontaminasi Bisa Sebabkan Infeksi Cacing Hati
Sumber air yang tidak bersih dapat menjadi tempat berkumpulnya kuman, virus, hingga parasit yang berbahaya.
Salah satunya ialah infeksi cacing pipih yang disebut Skistosomiasis, atau juga dikenal sebagai bilharzia.
Baca Juga: Berita Kesehatan Kecacingan: Infeksi Cacing Kremi, Penyakit Cacingan yang Sering Menyerang Anak-anak
Skistosomiasis adalah penyakit cacingan yang disebabkan oleh cacing parasit Skistosoma.
Menurut CDC, lebih dari 200 juta orang di seluruh dunia telah terinfeksi cacing tersebut.
Infeksi cacing pipih ini terjadi ketika kulit bersentuhan dengan air tawar yang terkontaminasi di mana jenis siput yang membawa skistosom hidup, itulah mengapa penyakit ini sering disebut demam keong.
Source | : | CDC |
Penulis | : | Deva Norita Putri |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar