2. Kanker payudara
Wanita yang memiliki gen mutasi BRCA1 atau BRCA2 memiliki risiko mengalami kanker payudara. Sebagian besar wanita yang memiliki gen ini bakal mengalami perkembangan kanker payudara pada usia lebih awal.
Penting bagi wanita untuk melakukan mammogram setelah usia 40 tahun. Jika ibu atau sanak famili memiliki kanker payudara, si anak perempuan sebaiknya memeriksakannya lebih awal.
Baca Juga: Salah Pilih Pola Diet Ternyata Bisa Menyebabkan Bau Mulut yang Bikin Tak Percaya Diri
3. Alzheimer
The Alzheimer Society menyatakan bahwa gen alzheimer bisa diwariskan. Jika ibu memiliki atau pernah mengalami alzheimer, maka peluang demensia yang kita miliki meningkat 30 hingga 50%.
Selalu perhatikan berat badan, tekanan darah, serta kolesterol. Selain itu terapkah gaya hidup sehat untuk menurunkan risiko berkembangnya demensia hingga sekitar 20%.
Baca Juga: Pakai Masker Kunyit di Area Mata 10 Menit, Lihat Hasilnya Mengejutkan!
4. Depresi
Masalah mental merupakan salah satu hal yang bisa diturunkan dalam keluarga. Terdapat peluang 10% si anak mewarisi depresi ketika terdapat riwayat penyakit ini di ibunya.
Untuk memperkecil risiko, si anak harus melakukan sejumlah hal untuk mengatasi adanya masalah kesehatan mental ini.
Seperti cukup tidur, tidak mengonsumsi alkohol, serta mengendalikan tingkat stres untuk menurunkan peluangmu mengalami depresi.
Source | : | Live Science,Times of India |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar