GridHEALTH.id - Berangsur-angsur sejak awal Maret 2020, kasus baru virus corona di China terus menurun dalam beberapa pekan terakhir. Ini menandaka, tindakan isolasi terhadap pasien yang positif terkena cukup efektif.
Menurut Komisi Kesehatan Nasional China, per hari ini (11/02/20), hanya ada 19 kasus baru dilaporkan, angka terendah sejak pemerintah mulai mencatat data infeksi pada 21 Januari. Bahkan kemarin tidak satupun kasus baru yang masuk.
Badan Kesehatan Dunia (WHO) kemarin mengatakan ada lebih dari 70% mereka yang terinfeksi Covid-19, nama baru virus corona di China bisa disembuhkan. Menurut WHO, China berhasil mengendalikan wabah ini.
Dengan adanya kondisi menggembirakan ini, sebanyak 16 rumah sakit sementara yang didirikan untuk mengisolasi pasien di Wuhan kini sudah ditutup.
Lantas, apa yang dilakukan pemerintah China untuk menurunkan angka kejadian korban akibat Covid-19?
Tim medis China mengungkapkan pengobatan dengan obat-obat tradisional China dan obat-obatan Barat bisa lebih cepat menyembuhkan gejala terinfeksi corona seperti demam, batuk, dan lesu.
Baca Juga: Korban Bertambah, Pemerintah Bentuk Gugus Tugas Protokol Kesehatan Penanganan Virus Corona
Baca Juga: 4 Kiat Meminimalkan Risiko Berulangnya Reaksi Alergi Terhadap Obat
Selain itu gabungan obat-obatan itu bisa menghilangkan gejala ringan dan sedang sehingga pasien terhindar dari kondisi buruk atau kritis.
Source | : | suara.com,Xinhua,South China Morning Post,Kompas Health |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar