"Kerentanan pada lansia perlu menjadi perhatian semua pihak," ujar Harry sebagaimana dikutip dari Kompas.com, Selasa (16/6/2020).
Baca Juga: Hari Lansia Nasional 29 Mei, Lindungi Orang Tua dari Virus Corona
Karenanya, Kemensos bertekad memastikan para lansia mendapatkan akses bantuan sosial (bansos), terutama lansia yang masuk kelompok pra sejahtera.
"Mereka perlu dipenuhi kebutuhan dasarnya demi menjaga kesehatan agar terhindar dari paparan Covid-19," tutur Harry.
Untuk itu, pihak Kemensos Harry akan menyalurkan sebanyak 6.486 paket bansos sembako untuk para lansia terdampak Covid-19 di lima provinsi.
Adapun kelima provinsi tersebut yakni Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Source | : | kompas,Kemenkes RI,ugm.ac.id |
Penulis | : | Levi Larassaty |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar