Diamkan dulu selama 10 menit lalu bilas dengan air. Cara memutihkan leher dengan bahan alami ini bisa dilakukan tiap dua hari sekali.
Setelah memakai cuka apel, usahakan untuk menggunakan pelembab karena cuka apel bisa membuat kulit dehidrasi.
Baca Juga: Walau Rasanya Tidak Manis 6 Makanan dan Minuman Ini Tinggi Gula
3. Minyak zaitun dan air lemon
Stylecraze merekomendasikan minyak zaitun dan air lemon sebagai bahan alami selanjutnya untuk menghilangkan kulit leher yang hitam.
Lemon mampu membersihkan pori-pori kulit sehingga kulit nampak lebih cerah. Sedangkan minyak zaitun bermanfaat untuk melembabkan kulit agar lebih lembut.
Pertama, campurkan minyak zaitun dan air lemon dengan perbandingan yang sama. Setelah itu, aplikasikan pada leher sebelum tidur.
Untuk hasil yang lebih maksimal, kita bisa menggunakan campuran bahan alami itu setiap hari selama satu bulan.(*)
Baca Juga: 4 Cara Alami Turunkan Berat Badan Pasca Melahirkan Tanpa Harus Ganggu Produksi ASI
#berantasstunting #hadapicorona
Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul 4 Cara memutihkan leher dengan bahan alami terbaik
Source | : | Kontan.co.id |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar