GridHEALTH.id - Oral thrush adalah penyakit infeksi mulut yang disebabkan oleh jamur Candida albicans.
Sebenarnya jamur tersebut merupakan organisme normal yang ada di mulut.
Namun karena tumbuh berlebihan dan menumpuk di lapisan mulut sehingga menimbulkan gejala infeksi.
Oral thrush ditandai dengan munculnya lesi putih krem, biasanya di lidah atau pipi bagian dalam.
Ada juga sariawan yang dapat menyebar ke langit-langit mulut, gusi atau amandel, atau bagian belakang tenggorokan.
Meski penyakit infeksi mulut ini bisa menyerang siapa saja, tapi umumnya kondisi ini dialami oleh anak dan orang lanjut usia (lansia).
Hal ini dikarenakan sistem kekebalan mereka yang kurang kuat.
Oral thrush sebenarnya masalah kecil bagi mereka yang sehat, namun akan lebih parah jika memiliki sistem kekebalan yang lemah.
Bahkan gejalanya mungkin bisa menjadi lebih parah dan sulit dikendalikan.
Dilansir dari laman mayoclinic.org, sebenarnya ada langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk mengurangi risiko penyakit infeksi mulut ini.
Dala artikel "Oral Thrush: Overview" berikut cara sederhana kurangi risiko terkena oral thrush:
Baca Juga: Penyakit Infeksi Paru-paru, Fakta Mengapa Wanita Lebih Jarang Terkena
1. Berkumur
Rutinlah bilas mulut. Jika kita perlu menggunakan inhaler kortikosteroid, pastikan untuk berkumur dengan air atau menyikat gigi setelah minum obat.
2. Rutin sikat gigi
Sikat gigi setidaknya dua kali sehari dan flossing setiap hari atau sesering yang direkomendasikan dokter gigi.
3. Bersihkan gigi palsu
Periksa gigi palsu. Lepaskan gigi palsu di malam hari. Pastikan gigi palsu pas dan tidak menyebabkan iritasi.
Bersihkan gigi palsu setiap hari. Tanyakan kepada dokter gigi cara terbaik untuk membersihkan jenis gigi palsu yang dimiliki.
Baca Juga: Cukup di Rumah, Penyakit Infeksi Paru-paru pada Bayi Bisa Reda
4. Berkonsultasi dengan dokter
Temui dokter gigi secara teratur, terutama jika menderita punya diabetes.
Tanyakan kepada dokter gigi seberapa sering kita perlu diperiksa.
Mengobati mulut kering. Tanyakan kepada dokter tentang cara-cara untuk menghindari atau mengobati mulut kering.
5. Atur asupan makanan
Perhatikan apa yang dimakan. Cobalah membatasi jumlah makanan yang mengandung gula. Ini dapat mendorong pertumbuhan candida.
Pertahankan kontrol gula darah yang baik jika menyandang diabetes. Gula darah yang terkontrol dengan baik dapat mengurangi jumlah gula dalam air liur, sehingga menghambat pertumbuhan candida.(*)
Baca Juga: Tanda Paru-paru Terkena Penyakit Infeksi Pneumonia, Ini Ciri-cirinya
#berantasstunting
#hadapicorona
#BijakGGL
Source | : | Mayoclinic.org |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar