GridHEALTH.id - Anak dengan kelainan jantung bawaan (KJB) memiliki risiko yang tinggi mengalami malnutrisi.
Hal itu seperti yang dijelaskan langsung oleh Dokter Spesialis Anak Konsultan Nutrisi dan Penyakit Metabolik Dr. dr. I Gusti Lanang Sidhiarta Sp.A(K), saat menjadi pembicara dalam webinar ‘Pentingnya Dukungan Nutrisi Optimal pada Anak dengan Penyakit Jantung Bawaan’, Rabu (29/9/2021).
Menurutnya anak dengan kelainan jantung bawaan (KJB) memiliki risiko yang signifikan terjadinya ketidakseimbangan energi yang dapat menyebabkan malnutrisi.
Hal ini dikarenakan kebutuhan gizi, terutama energi dan protein pada pasien KJB, lebih besar dari yang direkomendasikan berdasarkan kebutuhan fisiologis, usia dan berat badan.
Sementara toleransi volume cairan terbatas karena adanya disfungsi jantung.
Ada tiga penyebab utama kenapa anak dengan KJB berisiko tinggi mengalami malnutrisi:
Baca Juga: Bayi Tiba-tiba Membiru, Hati-hati Penyakit Jantung Bawaan Sianosis
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar