“Kondisi hemoroid (ambeien) sendiri biasanya jarang menimbulkan keluhan. Biasanya sering terbaikan pada saat kontrol pasien, karena pasien sendiri tidak merasakan keluhan apa-apa,” kata dokter Syntia dalam liputan khusus GridHEALTH, Kamis (16/12/2021).
Dia menjelaskan, keluhan ambeien pada ibu hamil biasanya baru muncul jika kondisinya sudah berat atau berada di tingkat lanjut.
“Secara umum, ambeien ini ada empat derajat atau empat stadium. Stadium pertama, kedua, ketiga, dan empat,” ujarnya.
Ibu hamil yang tidak merasakan keluhan apapun, ini artinya ambeien masih berada di stadium pertama. Tapi, ibu juga mungkin akan menyadari adanya darah pada feses.
Baca Juga: Ibu Hamil, Kenali Tiga Penyebab Terjadinya Ambeien Selama Kehamilan
“Penyebab BAB-nya berdarah ini karena adanya pelebaran dari pembuluh darah vena di anus. Nah pelebaran dari pembuluh darah vena ini, kemudian (menyebabkan) ibu hamil konstipasi, terjadi geesekan, sehingga lecet. Itu menyebabkan pendarahan,” jelas dokter Syntia.
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
Komentar