GridHEALTH.id – Rasa tidak nyaman, nyeri, dan gatal merupakan keluhan yang paling sering dialami oleh orang yang mengalami ambeien.
Begitu juga yang dirasakan oleh ibu hamil. Keluhan-keluhan tersebut pastinya akan semakin terasa ketika sedang berbadan dua.
Ambeien pada ibu hamil, paling sering terjadi ketika kandungan memasuki usia 25 minggu atau pada akhir trimester kedua.
Baca Juga: Sering Diabaikan saat Cek Kandungan, Ini Gejala Ambeien Pada Ibu Hamil
Ambeien atau yang dikenal juga dengan wasir, adalah gangguan kesehatan yang terjadi karena pembengkakan pembuluh darah (vena) yang ada di sekitar anus.
Pertumbuhan bayi di dalam rahim dan sembelit yang sering dialami ibu hamil, menjadi penyebab ambeien.
Baca Juga: Bumil Sering Alami Sembelit, Waspada Terkena Wasir di Trimester Akhir
Salah satu prosedur pengobatan ambeien yang populer adalah tindakan pembedahan atau operasi hemoroidektomi.
Operasi hemoroidektomi merupakan tindakan yang dilakukan untuk mengangkat ambeien dengan membuat sayatan kecil di anus.
Apakah ibu hamil yang ingin ambeiennya sembuh harus menjalani operasi?
Menurut dr Syntia Ambelina, Sp.OG, Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan RSU Bunda Padang, operasi merupakan pilihan yang terakhir dalam pengobatan wasir.
“Hemoroidektomi ini sendiri, biasanya dilakukan pada derajat (ambeien) yang sudah berat, misalnya derajat empat dan ada keluhan lecet atau luka di bagian anus yang susah sembuh,” kata dokter Syntia dalam liputan khusus GridHEALTH, Kamis (16/12/2021).
Operasi juga akan dilakukan jika ambeien pada ibu hamil menyebabkan pendarahan yang terus-menerus dan mengganggu aktiviasnya.
Baca Juga: Mengenal 4 Derajat Keparahan Ambeien Pada Ibu Hamil dan Cirinya
Namun jika masih stadium awal, pengobatan ambeien saat hamil hanya berfokus pada perbaikan gaya hidup dan penggunaan obat-obatan topikal.
“Pengobatan ambeien pada ibu hamil, yang utama itu memperbaiki gaya hidup dahulu. Makan makanan yang tinggi serat, buah, (dan) sayur. Kemudian banyak minum air putih dan jus, juga mengurangi konsumsi daging,” jelas dokter Syntia.
Benjolan yang muncul saat ibu hamil terkena ambeien, juga bisa diredakan dengan merendam bokong menggunakan air hangat selama 10-15 menit.
Sedangkan untuk mengatasi nyeri di anus, dokter Syntia mengatakan, ibu hamil biasanya akan diberikan obat topikal.
Baca Juga: Gejala Ambeien Ganggu Keseharian, Ibu Hamil Bisa Lakukan Ini di Rumah
“Kalau seandainya memang nyeri sekali, kita bisa memberikan obat. Biasanya kasih penghilang nyeri yang topikal atau berbentuk krim/gel yang bisa dioleskan ke daerah anus,” jelasnya.
Operasi hemoroidektomi memang bisa dilakukan untuk mengatasi ambeien pada ibu hamil.
Namun hanya dilakukan jika perawatan lain tidak berhasil dan gejalanya sudah memburuk.
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Poetri Hanzani |
Komentar