Budi juga mengatakan, pihaknya akan mendatangkan 15 mesin Whole Genome Sequencing (WGS) yang dijadwalkan tiba di Indonesia pada awal tahun 2022.
Belasan mesin WGS tersebut akan disebarkan ke seluruh pulau-pulau besar di Indonesia.
"Dan kan kita sebarkan ke seluruh pulau pulau Indonesia. Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Maluku Papua, agar tes genome sequencing jadi lebih cepat dan lebih kuat," ujarnya.
Lebih lanjut, Budi menambahkan, pihaknya sudah menyiapkan tempat perawatan di rumah sakit, obat-obatan stok oksigen untuk menghadapi lonjakan kasus Covid-19.
Baca Juga: Kasus Varian Omicron Bertambah, Masyarakat Diminta Tunda Pergi ke Luar Negeri
"Oksigennya juga sudah kita pasang cukup banyak 16 ribu lebih oksigen generator dengan 31oxygen concentrator agar bisa mempersiapkan mudah-mudahan tidak terjadi," ucapnya.
Baca Juga: Mengenal Endometriosis, Gangguan Kesehatan yang Sering Tak Disadari Wanita
Source | : | Who.int,Kompas.com |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar