GridHEALTH.id - Setelah melahirkan ibu perlu segera memulihkan kondisi fisik dan mental.
Memang tidak mudah, karena melahirkan baik sesar atupun normal sangat berat.
Tapi dengan makanan yang baik dan pas, ibu bisa terbantu untuk segera pulih setelah melahirkan.
Baca Juga: Sebabkan Nyeri Tak Tertahankan Saat Haid, Apa Penyebab Endometriosis?
Nah, berikut ini adalah 5 makanan yang direkomendasikan supaya cepat pulih setelah melahirkan.
Sayangnya diantara 5 makanan ini masih dianggap remeh, bisa karena tidak keren, rasanya kurang sedap.
Padahal, asal tahu saja, makanan tersebut selain bisa cepat memulihkan kondisi fisik ibu setelah melahirkan, juga melancarkan ASI.
1. Ikan salmon
Ikan salmon dengan lemak DHA sangat penting untuk perkembangan sistem saraf.
Mengonsumsi salmon, ASI akan mengandung DHA yang dapat membantu perkembangan otak bayi.
DHA juga dapat mencegah terjadinya depresi setelah melahirkan lo.
Baca Juga: Ibu Hamil Terpapar Covid-19 Melahirkan dalam Keadaan Koma, Saat Sadar Dirinya Kaget Sang Anak ...
Ikan salmon juga aman untuk dikonsumsi setelah melahirkan sebab jumlah merkurinya rendah.
2. Susu rendah lemak
Aneka olahan susu seperti yogurt, susu atau keju merupakan jenis makanan yang perlu rutin dikonsumsi.
Susu memberikan vitamin D yang dapat menguatkan tulang.
Selain itu, susu dapat memberikan protein dan vitamin B.
Baca Juga: Kenali Penyebab Kerak di Kulit Kepala dan Cara Menghilangkannya Berikut Ini
Setelah melahirkan, ibu membutuhkan asupan kalsium untuk mendorong tubuh dan tulang serta dapat membantu tulang bayi lebih kuat.
3. Beras merah
Beras satu ini masih dipandnag sebelah mata oleh banyak orang.
Selain identik dengan makanan zaman susah saat penjajahan, juga rasanya tidak seenak beras putih apalagi beras pulen.
Tapi, asal tahu saja, beras merah baik untuk diet.
Beras merah menjadi jenis makanan yang baik untuk memberikan energi pada ibu setelah melahirkan, tanpa harus mengonsumsi makanan dengan gula yang tinggi.
Beras merah pun kaya serat, lo.
4. Jeruk
Jeruk juga jadi makanan yang dapat meningkatan energi. Selain mudah untuk dikonsumsi, ibu juga dapat meningkatkan kandungan gizi dari jeruk.
Jeruk juga jadi pilihan yang tepat untuk camilan sehari-hari. Vitamin C dapat membantu cepat pulih dan mendapatkan asupan kalsium dari buah ini.
5. Telur
Baca Juga: Kasus Varian Omicron Bertambah, Masyarakat Diminta Tunda Pergi ke Luar Negeri
Makanan sejuta umat ini ternyata baik sekali dikonsumsi selama masa pulihan.
Telur kaya protein dan bisa mencukupi kebutuhan protein harian ibu setelah melahirkan.
Protein yang cukup akan membantu pemulihan perubahan tubuh setelah melahirkan.
Pilih telur yang mengandung DHA dapat meningkatkan tingkat asam lemak esensial untuk cepat memulihkan kondisi fisik setelah melahirkan.(*)
Artikel ini telah publish di nakita.id dengan judul; 5 Makanan Terbaik untuk Pemulihan Setelah Melahirkan
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar