GridHEALTH.id - Memang tidak ada obat untuk diabetes tipe 2, tetapi pasien mungkin dapat mengelola kondisinya dengan makan sehat, tetap aktif melalui olahraga teratur, dan mempertahankan berat badan normal.
Tapi harus diakui terkadang melakukan itu semua tidak cukup. Karenanya penyintas diabetes perlu obat untuk mengontrol gula darah.
Pengobatan untuk diabetes tipe 2 sering dimulai dengan metformin oral, tulang punggung pengobatan rejimen diabetes oral.
Dari sana, kelas obat yang berbeda dapat ditambahkan ke metformin, dan untuk beberapa pasien, penggunaan insulin suntik mungkin diperlukan.
Untuk diketahui, insulin adalah hormon yang dibutuhkan tubuh untuk memanfaatkan glukosa (gula) dari makanan untuk menyediakan energi bagi tubuh.
Pada diabetes tipe 1, pankreas tidak membuat insulin dan harus diganti. Pada diabetes tipe 2, baik pankreas tidak membuat cukup insulin, ada resistensi terhadap efek insulin, atau keduanya.
Kini obat diabetes baru banyak yang membuahkan hasil positif, tak terkeluasi pada penyakit jantung dan kematian.
Asal tahu saja, sebagian besar orang dengan diabetes tipe 2 hidup lebih lama karena pengobatan yang lebih baik.
Baca Juga: Jika Mengalami Bibir Perih Ada Luka di Sudutnya, Lipstik Bisa Salah Satu Penyebabnya
Nah, berikut 2 obat diabetes tipe 2 teratas dan yang terbarukan:
Bydureon BCise (exenatide)
Source | : | Drugs.com-diabetes drugs |
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar