Adanya permasalahan psikologis
Stres dan rasa cemas yang melanda ternyata bisa menjadi salah satu penyebab terjadinya dispareunia.
Terlebih bagi yang selalu merasakan sakit ketika bercinta, seringkali kekhawatiran akan merasakan nyeri kembali menyelimuti.
Sehingga, seks yang seharusnya menyenangkan menjadi kegiatan yang negatif. Pada akhirnya, hormon stres akan menghambat produksi hormon prolaktin, estrogen, dan progesteron yang berperan penting merangsang vagina untuk melumasi organnya.
Solusi untuk mengatasi permasalahan psikologis adalah dengan melepas stres sebelum bercinta.
Baca Juga: Infeksi Covid-19 Kini Tidak Lebih Mematikan Dari Flu , Studi di Inggris
Cobalah saling memijat, bermesraan saat foreplay, makan malam romantis, atau membangun suasana baru yang dapat membuat kita lupa sejenak akan kepenatan.
Jangan ragu untuk ke psikolog atau konsultan seksual jika stres tidak kunjung hilang.
Vagina kering
Vagina kering terjadi karena minimnya produksi pelumas atau bahkan tidak ada sama sekali.
Akibatnya, tubuh akan mengalami nyeri ketika terjadi penetrasi dan seks terasa sangat menyiksa.
Beberapa hal yang umumnya menyebabkan vagina kering adalah stres, kurangnya foreplay, turunnya kadar estrogen akibat menopause atau melahirkan, dan konsumsi obat-obatan tertentu seperti pil KB atau antidepresan.
Cara mengatasi vagina kering tentunya perlu disesuaikan dengan penyebab terjadinya. Jika kurang foreplay, maka bisa memperlama durasi bermesraan sebelum bercinta.
Buat tubuh terasa lebih rileks dan nyaman sehingga hormon estrogen dapat bekerja dengan memproduksi pelumas alami lebih banyak.
Tapi, bisa juga menggunakan lubricant untuk membantu miss v lebih basah. Sebaiknya hindari pelumas dengan bahan minyak supaya terhindar dari iritasi dan rusaknya kondom ketika seks.
Baca Juga: Bersyukur Minyak Goreng Mahal dan Langka, Menggoreng Seperti ini Pangkas Hingga 80 Persen Kalori
Source | : | Kompas.com-missV,Farmaku-MissV |
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar