GridHEALTH.id - Kehidupan keluarga The Kardashian kerap mendapat perhatian publik.
Kali ini salah satu anggotanya yang disorot adalah Kourtney Kardashian.
Pasalnya dalam salah satu episode The Kardashians, wanita berusia 43 tahun tersebut mengaku disarankan untuk menelan sperma suaminya, Travis Barker.
Hal itu dilakukan supaya mereka segera memiliki anak.
Ia pun menceritakan saran tersebut kepada pakar Ayurvedanya, metode kesehatan India yang kini dipraktikkannya.
"Dia menyuruh kami, dia memberi tahu saya bahwa hal yang akan membantu [tiroid saya] adalah meminum sperma (Barker) empat kali seminggu," kata Kourtney, seperti dikutip dari Six Page.
Saran in mungkin terdengar eksrem dan tidak lazim bagi sebagian orang namun rupanya Travis Barker tak terganggu dengan ide tersebut.
"Saya suka dokter ini," jawab drummer ini tergelak geli, sembari menambahkan bahwa dia memiliki sperma kelas A.
Baca Juga: Ukuran Penis Kecil Memiliki Jumlah Sperma Terbatas, Kurang dari 7,5cm
Tidak jelas apakah pasangan ini benar-benar mencoba saran tersebut untuk mewujudkan keinginan mereka menimang buah hati.
Pasangan ini telah mendokumentasikan perjalanan kesuburan mereka selama musim pertama reality show The Kardashians ini.
Cuplikan momen konsultasi dan pemeriksaan dengan ahli kandungan mereka juga disiarkan dalam acara yag tayang di platform streaming ini.
Sayangnya, pencarian sel telur founder Poosh itu belum berjalan dengan baik dan harus berkali-kali gagal.
Dokter menyarankan mereka harus memulai puasa besar-besaran yang memaksa mereka untuk menunda hubungan seks, kafein, dan olahraga.
"Ya Tuhan, itu gila. Tapi itu sebenarnya membuat segalanya lebih baik. Seperti, jika kita tidak dapat mengonsumsi kafein, ketika kita mengonsumsi matcha, itu sangat enak," ujar Kourtney.
Lantas benarkah minum sperma bisa membuat wanita hamil?
Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, mari kita ketahui lebih jauh tentang sperma itu sendiri.
Kandungan Sperma
Baca Juga: Ciri-ciri Sperma Sehat, Penentu Mampu Tidaknya Membuahi Sel Telur
Dilansir dari WebMD (23/6/2021), sperma adalah zat kompleks yang dibuat oleh organ reproduksi pria.
Cairan sebagian besar terbuat dari air, plasma, dan lendir (zat pelumas).
Ini juga mengandung 5 hingga 25 kalori, dan terdiri dari sejumlah kecil nutrisi penting termasuk Kalsium, Garam sitrat, Fruktosa, Glukosa, Asam laktat, Magnesium, Kalium, protein, dan Seng.
Meskipun terbuat dari banyak nutrisi penting yang dibutuhkan dalam diet harian, itu bukan sumber nutrisi yang baik karena sedikitnya jumlah air mani yang diproduksi dalam satu ejakulasi.
Mengambilnya juga menempatkan kita pada risiko lebih besar terkena infeksi menular seksual.
Amankah Menelan Sperma?
Bahan-bahan penyusun sperma itu sebenarnya aman.
Akan tetapi beberapa orang memiliki reaksi alergi yang parah terhadapnya, meski sangat jarang.
Risiko terbesar saat menelan air mani adalah terkena infeksi menular seksual seperti tertular herpes, sifilis, dan gonore dari melakukan seks oral.
Baca Juga: Kualitas Sperma Laki-laki Menurun Pasca Sembuh dari Covid-19, Studi
Bisakah hamil dengan menelan sperma?
Dikutip dari Medical News Today (9/7/2020), ketika sperma di minum, ia mengikuti jalur yang sama melalui sistem pencernaan seperti apa pun yang dimakan atau diminum seseorang.
Rute ini tidak menawarkan jalan ke organ reproduksi.
Karenanya minum sperma tidak akan mengakibatkan kehamilan.
Sperma yang tertelan tidak bersentuhan dengan vagina, dan pada saat wanita buang air kecil atau buang air besar yang mengandung sisa-sisa air mani, tidak mungkin membuat mereka hamil.
Wanita hanya bisa hamil dari kontak penis-vagina ketika air mani memasuki vagina atau organ reproduksi lainnya.
Oleh karena itu, jika wanita ingin hamil mereka tetap harus berhubungan intim disamping minum sperma saja.(*)
Baca Juga: 'Kim Kardashian Meksiko' Tewas Mengenaskan Usai Jalani Operasi Pembesaran Bokong
Source | : | Webmd,Medicalnewstoday,Kompas.com |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar