Artinya, keamanan daun sirih untuk digunakan langsung ke mata masih harus diteliti lebih lanjut.
Beginilah langkah membuat obat mata alami daun sirih:
1. Ambil Daun Sirih Hijau dengan hitungan Ganjil, 1, 3, 5, atau 7 lembar daun.
2. Bersihkan daun sirih hijau yang diambil tadi dengan air bersih.
3. Sediakan ember kecil dan diisi dengan air bersih 1 sampai 2 liter air.
4. Masukkan daun sirih hijau tadi kedalam ember yang berisi air.
Baca Juga: Obat Mata Cendo Xitrol, Kenali Kegunaan dan Efek Samping Pemakaian
5. Setelah daun sirih tercampur dengan air, rendam air mata dengan keadaan terbuka.
Peringatan dalam menggunakannya
Tetap perlu berhati-hati bila ingin mencoba pengobatan alami ini, karena pemakaian daun sirih di masyarakat awam belum terjamin kebersihan dan keamanannya.
Racikan daun sirih yang dibuat sendiri di rumah berpotensi menyimpan ratusan jenis mikroorganisme.
Hal ini justru berisiko memperparah masalah pada mata.
Bukan hanya itu, air rebusan daun sirih mungkin memiliki tingkat keasaman atau pH yang tidak cocok dengan pH normal pada organ penglihatan.
Tingkat keasaman mata yang terganggu berisiko menimbulkan masalah mata lainnya, seperti iritasi mata.
Oleh karena itu, tidak disarankan untuk meracik daun sirih sendiri di rumah untuk obat mata alami daun sirih.
Mata manusia sangatlah sensitif, sehingga cara terbaik untuk menjaga kesehatannya adalah dengan periksa ke dokter spesialis mata.(*)
Baca Juga: Obat Mengatasi Infeksi Mata, Mana Lebih Efektif Insto atau Rohto?
Source | : | Hellosehat.com,Sehatq.com,GridHEALTH |
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar