GridHEALTH.id – Mual disertai nyeri perut hingga jantung berdegup kencang adalah gejala umum dari adanya gangguan pencernaan.
Salah satu yang umum adalah kondisi saat asam lambung naik, cobalah redakan gejalanya berikut ini dengan titik pijat asam lambung naik.
Tapi tetap walau gejala sudah hilang, dianjurkan memeriksakan diri ke dokter.
Dalam medis, kondisi asam lambung naik dikenal dengan istilah GERD (gastroesophageal reflux disease), yaitu kondisi di mana penderita maag mengalami gejala asam lambung naik hingga kerongkongan.
Gejala dari asam lambung naik adalah adanya nyeri perut. Sedangkan GERD gejalanya tidak selalu berkaitan dengan perut, bisa juga bisa disertai dengan jantung berdebar, rasa panas pada kerongkongan, muntah, nyeri dada, batuk, sakit tenggorokan, hingga sulit menelan.
Saat GERD menyerang dan tidak diredakan gejalanya, maka dampaknya bisa pada komplikasi seperti sesak napas hingga kanker esofagus.
Bagi orang dengan riwayat maag kemungkinan akan kembali merasakan asam lambung naik saat maag kambuh.
Penyebab dan pemicu dari maag ini beragam, bukan hanya terlambat makan, bisa juga dipicu dari beberapa hal berikut ini:
- Stres
- Konsumsi alkohol
- Merokok
Source | : | mitrakeluarga.com,Edh.tw,Health.tvbs.com.tw |
Penulis | : | Vanessa Nathania |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar