GridHEALTH.id – Bibir hitam sering kali diidentikkan dengan kebiasaan merokok.
Namun kenyataannya, ada banyak orang non perokok yang juga mengalami masalah ini.
Bibir yang menghitam pada non perokok memang bisa menjadi hal yang mengganggu.
Lantas, apa sebenarnya yang menjadi penyebabnya?
Berikut ini penjelasan selengkapnya.
Inilah beberapa faktor penyebab bibir hitam padahal tidak merokok dan cara untuk mengatasi masalah ini.
Paparan sinar ultraviolet (UV) dari matahari dapat menjadi salah satu penyebab bibir hitam pada non perokok.
Kulit bibir cenderung lebih tipis dan rentan terhadap kerusakan akibat sinar UV.
Penggunaan tabir surya pada bibir dapat membantu melindungi kulit dari efek negatif sinar matahari.
Kebiasaan menjilat atau menggigit bibir dapat mengakibatkan iritasi dan perubahan warna pada bibir.
Air liur mengandung enzim-enzim yang dapat merusak lapisan kulit bibir dan menyebabkan pigmentasi berubah menjadi lebih gelap.
Baca Juga: Bibir Pecah-pecah Bukan Cuma Berarti Kering, Ternyata Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius Ini
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Komentar