Cedera ligamen dalam kedokteran biasa disebut Anterior cruciate ligament (ACL) adalah "musuh" terbesar olahragawan, tak terkecuali bagi pemain sepak bola.
Pasalnya, proses pemulihan cedera ini memakan jangka waktu yang panjang.
Cedera inilah yang sedang dialami oleh bek Arsenal, Hector Bellerin, saat mengalahkan Chelsea pada lanjutan Liga Inggris beberapa bulan lalu.
Bahkan menurut BBC, Bellerin terancam absen enam sampai sembilan bulan akibat cedera ACL.
Baca Juga : Obat Kedaluwarsa Ternyata Masih Bisa Digunakan, Tapi Ada Syaratnya
Menurut laman resmi Jakarta Knee Center dan Rumah Sakit Mitra Kemayoran yang dilansir dari Kompas.com, ACL adalah urat di dalam sendi yang berfungsi menjaga kestabilan sendi lutut.
Cedera ACL biasa dialami dalam olahraga mobilitas tinggi, seperti sepak bola, tenis, bulu tangkis, bola basket, dan olahraga bela diri.
Pada umumnya, ACL dapat cedera dalam keadaan ketika sedang berlari dan berhenti mendadak.
Lalu, bisa juga karena gerakan berputar arah sehingga menyebabkan lutut terkilir ataupun melompat dan mendarat dengan posisi tidak sempurna.
Saat cedera biasanya akan terdengar suara seperti ada patah dalam sendi lutut.