Find Us On Social Media :

Asam Urat Ahmad Dhani Kambuh di Penjara, Benarkah Tidur di Lantai dan Mandi Air Dingin Penyebabnya?

Asam urat Ahmad Dhani kambuh, bagaimana penyembuhannya?

GridHEALTH.id Ahmad Dhani yang kini sedang mendekam di Rutan Medaeng Sidoarjo, Jawa Timur sedang mengalami penurunan kondisi kesehatan.

Bahkan dirinya harus diinfus sejak Jumat (22/3/2019).

Dikutip dari Tribunnews, Ahmad Dhani dikabarkan menderita asam urat.

Kaki kanan Ahmad Dhani merasa kesakitan dan menjadi sedikit pincang saat berjalan.

Baca Juga : Sudah Jalani Kemoterapi Tahap 2, Annisa Pohan Mengatakan Ani Yudhoyono Tidak Seaktif Biasanya, Efek Kemoterapi?

Apa yang menyebabkan asam urat kambuh? Kuasa hukum Ahmad Dhani, Sahid mengatakan itu dipicu kerapnya Ahmad Dhani tidur di lantai dan mandi air dingin.

"Iya, asam uratnya kambuh. Keseringan tidur di lantai dan mandi air dingin," ujarnya kepada TribunJatim.com, Jumat (22/03/2019).

Asam urat sendiri merupakan asam yang berbentuk kristal-kristal yang merupakan hasil akhir dari metabolisme purin (bentuk turunan nukleoprotein), yaitu salah satu komponen asam nukleat yang terdapat pada inti sel-sel tubuh.

Secara alamiah, purin terdapat dalam tubuh kita dan dapat dijumpai pada semua makanan dari sel hidup, yakni makanan dari tanaman (sayur, buah, kacang-kacangan) atau pun hewan (daging, jeroan, ikan sarden).

Meskipun secara alami terdapat dalam tubuh, kadarnya tidak boleh berlebih karena dapat memicu rasa nyeri di persendian.