GridHEALTH.id - Data WHO pada 2018 membeberkan bahwa 850.000.000 orang di seluruh dunia kini diperkirakan menderita penyakit ginjal karena berbagai sebab, baik penyakit akut maupun kronis.
Baca Juga : Sering Tak Disadari, Ini Kebiasaan Sepele Penyebab Ginjal Bermasalah
Asal tahu saja, organ ini terbilang kecil tapi mengemban tugas berat dalam tubuh. Celakanya, kurang mendapat perhatian pula.
Padahal mudah untuk memelihara kesehatan ginjal karena hanya butuh kedisiplinan dalam menjalani pola hidup sehat serta melengkapinya dengan pemeriksaan laboratorium berkala.
Kerusakan ginjal menyebabkan turunnya kualitas kesehatan secara menyeluruh. Oleh sebab itu memelihara kesehatan ginjal sebelum munculnya gangguan ginjal patut dilakukan.
Penyakit ginjal diibaratkan sebagai silent disease, karena pada awal penyakit tidak bergejala. Itulah pentingnya melakukan skrining secara rutin tanpa menunggu datangnya keluhan.
Berikut cara pintar menjaga ginjal tetap sehat;
Baca Juga : Punya Balita di Rumah, Apa Yang Harus Tersedia di Kotak Obat P3K?
- Olahraga secara teratur. Lakukan olahraga secara teratur, contohnya jalan kaki 4-5 kali seminggu cukup untukmembantu menjaga kesehatan jantung yang juga baik untuk ginjal.
- Kendalikan berat badan. Penelitian yang dimuat dalam Journal of American Society of Nephrology tahun 2006, diketahui bahwa kegemukan dapat meningkatkan risiko penyakit ginjal.
Seseorang yang memiliki Indeks Massa Tubuh (IMT) > 30 berisiko mengalami penyakit ginjal sebesar 3-4 kali lipat, sedangkan mereka yang memilik IMT> 25 berisiko mengalami penyakit ginjal sebesar 2 kali lipat.