GridHEALTH.id - Selain memiliki wajah yang cantik, artis idola Korea juga dituntut untuk memiliki tubuh langsing yang ideal, juga sehat.
Karenanya, banyak dari mereka yang melakukan diet untuk menjaga dan menurunkan berat badannya. Tak terkecuali, salah satu anggota girlband K-pop Blackpink, Kim Jennie.
Baca Juga: Titi DJ Diva Indonesia Terkenal Karena Awet Mudanya, Rahasianya Hanya Avocad Tiap Pagi
Dikutip dari kstarlive.com, Jennie mengungkapkan, selain berolahraga secara rutin ia juga sangat suka dengan buah alpukat alias avokad.
"Saya juga makan makanan sehat setelah berolahraga. Saya suka alpukat jadi saya makan salad alpukat dan jus detoksifikasi setiap hari. Saya makan sedikit untuk makan malam sehingga saya bisa makan dalam porsi lebih besar pada hari berikutnya," pungkasnya.
Ternyata apa yang dilakukan Jennie sudah tepat, sebuah penelitian menunjukkan bahwa alpukat alias avokad bisa menekan rasa lapar sehingga asupan karbohidrat dan lemak jahat bisa terjaga.
Melansir dari web.iit.edu, studi yang dilakukan Pusat Penelitian Nutrisi di Illinois Institute of Technology menemukan, lemak dalam alpukat dapat membantu menekan rasa lapar dan kenyang lebih lama.
Studi yang diterbitkan dalam jurnal peer-review Nutrients pada 8 Mei 2019 ini menyimpulkan, orang yang kelebihan berat badan dan obesitas, lalu menambahkan alpukat pada makanan mereka sebagai pengganti karbohidrat mampu mencegah rasa lapar lebih lama dan meningkatkan kenikmatan saat makan.
Pada tiga hari yang berbeda, para peneliti memberikan makan 31 orang dewasa yang kelebihan berat badan atau obesitas satu dari tiga kali makan dengan kalori yang sama.
Baca Juga: Diet Jahe, Cara Mudah untuk Turunkan 2-4 Kilogram dalam Seminggu
Diantaranya, makanan tinggi lemak dengan satu alpukat alias avokad, makanan tinggi lemak dengan setengah avokadt, atau makanan rendah lemak.
Selama enam jam sesudahnya, para peserta studi itu melaporkan rasa lapar yang dialaminya.
Hasilnya, semua orang melaporkan merasa lebih kenyang lebih lama setelah makan dengan sajian satu alpukat utuh.
Bahkan yang makan dengan setengah alpukat, mengaku lebih merasa kenyang lebih lama dari pada hanya makanan rendah lemak.
Walau alpukat mengandung lemak, tapi nyatanya tergolong dalam lemak sehat.
Baca Juga: Diet Gagal Melulu, Hindari 10 Kesalahan Dalam Berdiet Berikut Ini
Studi-studi terbaru juga menyimpulkan, mengonsumsi lemak sehat dalam jumlah yang cukup dapat membantu menekan rasa lapar dan membantu mengendalikan berat badan.
Studi ini membuktikan, perubahan kecil dan menyenangkan dalam menu makan seperti menukar roti, pasta, atau nasi, dengan setengah alpukat dapat menuntun kamu mencapai tujuan penurunan berat badan. (*)
Baca Juga: Jika Irfan Hakim Ngotot Ingin Miliki 7 Anak, 5 Langkah Ini Wajib Dijalani Sebagai Syaratnya
#gridnetworkjuara #gridhealthid #inspiringbetterhealth