Banyak Artis Pakai Sabu, Ini Pesan Raja Dangdut Untuk Ridho Rhoma

Ridho Rhoma didampingi kedua orangtuanya, Rhoma Irama dan Marwah Ali saat keluar dari Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur, Kamis (25/1/2018).

Ridho Rhoma didampingi kedua orangtuanya, Rhoma Irama dan Marwah Ali saat keluar dari Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur, Kamis (25/1/2018).

GridHEALTH.id - Usai dikabulkannya kasasi jaksa oleh Mahkamah Agung (MA), pedangdut Ridho Rhoma kembali dijebloskan ke penjara di Rutan Salemba, Jakarta Pusat terkait kasus narkoba yang menjeratnya.

Tak melawan, Ridho menyerahkan diri ke Kejaksaan Negeri Jakarta Barat pada Jumat (12/7/2019) lalu.

Baca Juga: Steve Emmanuel Terancam Hukuman Mati Karena Kasus Narkoba, Ini Kondisi Psikologis yang Umum Dialami Terdakwa

Di sisi lain, Rhoma Irama yang tak mengantarkan Ridho ke Rutan Salemba pun menitipkan pesan kepada putranya yang juga seorang pedangdut tersebut.

"Pesan saya yang penting sudah keluar (bebas) nanti, Ridho harus khatam Al-Quran. Terus harus banyak inspirasi (menciptakan) lagu-lagu," ujar Rhoma.

Menurut Raja Dangdut ini, ada hikmah besar di balik penahanan kembali Ridho.

Setelah peristiwa ini, Rhoma berharap memiliki lebih banyak waktu bersama putranya.

"Saya yakin ini ada hikmah yang besar untuk saya, alhamdulillah saya bakal punya quality time buat saya dan Ridho, terutama Sang Pencipta nanti sewaktu di sana.