Find Us On Social Media :

Dikenal Sebagai Pencetak Atlet Bulu Tangkis Andalan Indonesia, Beasiswa PB Djarum Dihentikan Tahun Depan, Padahal Ini Manfaat Olahraga Bulu Tangkis

Pasangan ganda putra PB Djarum, Praveen Jordan/Kevin Sanjaya Sukamuljo berpose setelah tampil pada partai keempat melawan Jatim United pada Djarum Superliga Badminton 2019 di GOR Sabuga, Bandung, Senin (18/2/2019).

Sebab melansir dari livinginwellbeing.org, olahraga bulu tangkis sangat memiliki manfaat untuk kesehatan, berikut ulasannya. 

Baca Juga: Tak Sadar Sedang Bicara Dengan Polisi, Pemuda Ini Tawarkan Alat Kontrasepsi Hingga Tisu Magic

1. Menguatkan massa otot

Saat berlatih bulu tangkis lengan atas, otot punggung, otot betis, paha, bokong, panggul dan pinggul akan diajak melompat dan juga berlari saat memukul kok.

Gerakan yang melibatkan anggota tubuh yang banyak ini dapat membentuk dan menguatkan otot inti.

Dengan otot dan persendian yang kuat, tubuh akan menjadi lebih fleksibel juga bisa terhindar dari berbagai risiko cedera dan penyakit arthiritis yang dikenal melemahkan pergerakan manusia.

Baca Juga: Sempat Dituduh Alami Anoreksia Karena Tubuhnya Kurus, Istri Jeremy Thomas Sakit Hati dan Ingin Tubuhnya Berisi

2. Bermanfaat untuk kesehatan mental

Bulu tangkis tidak hanya memberikan kebugaran fisik saja, tetapi juga memberikan kebugaran mental.

Saat melakukan olahraga ini hormon endorfin yang merupakan neurotransmiter baik untuk otak akan meningkat.

Sehingga dapat mengurangi kecemasan dan ketegangan penyebab stres, selain itu bulu tangkis juga dapat meningkatkan mood dan tidur.