GridHEALTH.id – Mobil sekarang ini telah menjadi kendaraan yang sangat diandalkan untuk aktivitas personal maupun keluarga.
Apalagi sekarang cara pembelian mobil mudah sekali, dan harga mobil sangat bervariasi, mulai dari yang terjangkau hingga yang mahal.
Baca Juga: Seorang Wanita Alami Gangguan Jantung Setelah Mengonsumsi Wasabi yang Dikiranya Alpukat
Jadinya sudah umum sekarang ini setiap rumah paling tidak mempunyai satu buah kendaraan roda empat ini.
Bagi mereka yang selalu mengendarai mobil setiap hari, apalagi di kota Jakarta yang macetnya mana tahan ini, hati-hati terkena sakit punggung alias low back pain.
Asal tahu saja sakit pungung atau nyeri punggung alias low back pain ini sakitnya minta ampun.
Sekalinya kena, setelah sembuh ada kemungkinan bisa kambuh lagi.
Kalau sudah mengalami sakit punggung kita akan dibuat serba salah karenanya. Duduk sakit, tidur sakit, rebahan apalagi, berjalan sakit, apalagi membungkuk, sakitnya mana tahan.
Baca Juga: Osteoporosis Ternyata Mulai Menyerang Kaum Muda, Kenali Penyebabnya
Karenanya, lebih baik kita melakukan pencegahan supaya tidak mengalami nyeri punggung.
Nah, bagi mereka yang sering mengemudikan mobil sakit punggung mudah menyerang jika kita salah posisi duduk saat mengendarai mobil.
Menurut David DeWitt, MD, di artikelnya yang dipublikasikan oleh spine-health.com, mengemudikan mobil lebih dari satu jam berisiko mengalami sakit punggung.