Rasa sakit yang ditimbulkan oleh cedera ini akan semakin terasa saat kita mencoba untuk duduk, dan berlangsung dalam jangka waktu yang lama. Sakit juga akan terasa saat kita menyentuh bagian tulang ekor.
Saat ke dokter, dia akan menyarankan kita untuk melakukan pemeriksaan neurologis. Selain itu tes pada bagian dubur juga kan dilakukan.
Baca Juga: Kisah Sebuah Toko Ponsel Biarkan Seorang Bocah Kerjakan PR Sekolah Demi Akses Internet
Untuk melakukan tes ini, dokter akan memasukkan jari ke dalam rektum untuk merasakan daerah tulang ekor dan menentukan apakah ada fraktur atau dislokasi tulang yang terjadi.
Jika penyebab belum ditemukan, anastesi akan disuntikkan pada di daerah tulang ekor untuk menentukan penyebab sakit.(*)