Find Us On Social Media :

Membedakan Muntah dan Gumoh Pada Bayi Perlu Ekstra Hati-hati Dengan Alasan Ini

Muntah dan gumoh pada bayi berbeda. Gumoh hal yang wajar sehingga bayi kelihatan biasa saja. Muntah biasanya akibat penyakit hingga bayi tampak rewel.

Menurut dr. Arum Gunarsih, SpA, seperti dikutip dari nakita.id, saat bayi gumoh berkali-kali sampai mengeluarkan cairan dari mulut yang disertai darah.

Ini sudah tidak normal lagi. Jangan menunda untuk membawa bayi ke dokter atau ke fasilitas kesehatan terdekat.

Baca Juga: Terciduk, Foto Wishnutama Gendong Salima , Gayanya So Sweet Banget, Tunjukkan Kedekatan Ayah dengan Anak Perempuannya Sejak Dini, Ini Manfaatnya

Jika kondisi ini didiamkan berlama-lama, dikhawatirkan bayi dapat terkena komplikasi, seperti radang saluran pencernaan bagian atas lantaran masuknya asam lambung ke kerongkongan (saluran pencernaan atas). (*)