GridHEALTH.id - Musim liburan sudah ada di depan mata, bagi beberapa ibu pasti sudah banyak memikirkan persiapan traveling bersama keluarga termasuk memikirkan menu makanan pendamping ASI (MPASI) sang bayi.
Tak dapat dipungkiri, bagi ibu yang masih memiliki anak di usia 6-12 bulan, pasti salah satu hal terpenting yang ada dipikiran adalah menu MPASI.
Bagimana tidak, seorang ibu pasti menginginkan bayinya tetap sehat dan mau makan selama liburan berlangsung.
Bahkan beberapa ibu sudah mempersiapkan diri dari jauh-jauh hari terkait menu MPASI sang bayi.
Namun tahukah, berbagai menu MPASI demi menyempurnakan nutrisi sang anak pasti membutuhkan alat dan bahan yang tak sedikit.
Baca Juga: Berita Kesehatan MPASI: Tak Boleh Membedakan Menu Makan dengan Orangtua, Bolehkah Bayi Makan Santan?
Tapi jangan ambil pusing, catat beberapa perlengkapan selama traveling yang harus dipersiapkan ibu!