Find Us On Social Media :

Penabrak Apotek di Jalan Senopati Miliki Narkoba 'Happy Five', Jenis Apa Itu?

Polisi menggeledah rumah tersangka di kawasan Tangerang Selatan dan menemukan narkoba jenis Happy Five.

Atas temuan tersebut, pengemudi BMW itu ditahan di Mapolres Metro Jakarta Selatan.

"Kita kenakan UU 114, 112, Undang-Undang 35 Tentang Narkotika, ancamannya diatas 5 tahun," ujar Yusri.

Baca Juga: Akui Idap Bipolar Usai Baikan dengan Zaskia Sungkar, Medina Zein Malah Digelandang Satuan Reserse Narkoba, Kenapa?

Satu butir narkoba happy five ditemukan dalam rumah tersangka, jenis obat apa itu?

Melansir dari solaceasia.org, Happy five adalah istilah informal untuk obat bernama Nimetazepam, sejenis obat hipnotik sedatif disebut Benzodiazepine (obat penenang) yang diproduksi di Sumitomo, Jepang.

Baca Juga: Ayu Azhari Malah Minta Maaf Atas Kelakuan Ibra Azhari: 'Ini di Luar Kuasa Saya', 70 Persen Pecandu Bisa Pakai Narkoba Usai Jalani Rehabilitasi

Sejak awal November 2015, sudah tidak diproduksi lagi di Jepang. Happy five paling populer di Singapura, Malaysia, dan Indonesia.

Obat ini diresepkan untuk pengobatan jangka pendek pada pasien dengan insomnia berat.