Find Us On Social Media :

Penyedik Kasus Kematian Lina Memeriksa Mulai dari Riwayat Kesehatan hingga Asam Lambung Naik, Teddy Lega

Teddy suami dan anaknya dari almarhum Lina Jubaedah.

BACA JUGA: Sempat Mati Suri, Suami Lina Ceritakan Kronologi Mantan Istri Sule Meninggal Dunia, Temani Bangun Salat Malam hingga Mengembuskan Napas Terakhir

"Kalau dari hipertensi, itu sebelumnya makan nasi padang, bukan jelek-jelekin itu ya," ujarnya di Satreskrim Polrestabes Bandung, Sabtu (11/1/2020), dikutip dari TribunJabar.id pada Senin (13/1/2020).

Tak hanya nasi padang, Lina juga disebut banyak mengonsumsi makanan berminyak, sehingga ia menduga asam lambung sang istri naik.

"Dari situ agak susah nelen (menelan). Jadi kayak lambungnya naik ke saluran THT. Jadi agak susah nelen dan susah napas," jelasnya.

BACA JUGA: Laporan Rizky Febian Ke Polisi Prihal Kematian Lina Didukung Paranormal Kondang Mbah Mijan, Ada yang Disembunyikan

Dugaan Teddy tersebut lantaran beberapa bulan sebelum meninggal Lina sempat dilarikan ke IGD pada 21 November 2019.

"(Dokter) diagnosa asam lambung, terus dikasih obat, tahunya tanggal 23 November balik lagi," ujar Teddy.

Tak hanya itu, Lina kembali datang ke rumah sakit usai mengaku sesak napas.

"Sampai tanggal 11 Desember baru sesak lagi. Sekalian saja cek, pindah ke Rumah Sakit Santosa," imbuhnya.

Teddy pun kembali mengatakan diagnosa dokter yang menyebut sang istri mengalami sakit asam lambung.

BACA JUGA: Dimakamkan Mantan Suami, Mantan Istri Sule Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit Ditemani Anak-anak Bukan Karena Serangan Jantung