Find Us On Social Media :

3 Tanda Masa Subur Wanita, Dimana Peluang Hamil Sangat Besar

Beberapa metode yang dapat dijadikan patokan mengukur kesuburan.

GridHEALTH.id - Masa subur penting sekali diketahui oleh setiap wanita.

Sebab hal ini bisa membantu, jika suatu saat mereka memiliki niatan untuk memiliki momongan dengan pasangan.

Pasalnya tak sedikit dari mereka juga sulit mendapatkan momongan gara-gara tidak mengetahui masa suburnya ini.

Padahal para ahli berpendapat berhubungan intim setiap 2 atau 3 hari selama masa subur, sel telur yang baru diovulasi akan memiliki peluang terbaik untuk bertemu sperma yang hidup, sehat, hingga akhirnya dapat dibuahi.

Baca Juga: Minyak Ikan Bisa Menjadi Solusi Tingkatkan Kesuburan Pada Pria

Dimana ahli juga mengatakan waktu terbaik untuk melakukan hubungan intim adalah 6 hari sebelum masa ovulasi atau masa subur.

Perlu diketahui masa subur ini bisa kita ukur melalui siklus haid wanita.