Esok pagi, adonan kue keranjang tersebut di kukus hingga 15 - 16 Jam, agar mendapatkan warna cokelat yang pas.
Nah, karena bahannya itu dan lamanya proses pengukusan, kue keranjang yang sudah dingin bisa tahan lama dan keras.
Tapi tahu tidak, jika keras dan tahan lamanya kue keranjang itu disengaja.
Disengaja karena ada unsur filosfisnya. Mau tahu?
Pertama adalah bahan pembuat kue. Kue keranjang dibuat dari tepung ketan yang punya sifat lengket. Ini punya makna persaudaraan yang begitu erat dan selalu menyatu.
Kedua, rasanya yang manis dari gula dan terasa legit pun menggambarkan rasa suka cita, menikmati keberkatan, kegembiraan, dan selalu berusaha memberikan yang terbaik dalam hidup.
Ketiga, bentuk bulat dari kue keranjang tanpa sudut di semua sisi juga punya makna mengagumkan karena melambangkan pesan kekeluargaan tanpa melihat ada yang lebih penting dibandingkan lainnya dan akan selalu bersama tanpa batas akhir.
Keempat, tekstur dan daya tahan kue keranjang;