Find Us On Social Media :

Pisang dan Singkong Rebus Menu Sarapannya Via Vallen, Ternyata Ada Maksudnya

Meski sudah hidup berkecukupan, Via Vallen nyatanya masih doyan sarapan dengan pisang dan singkong rebus yang menyehatkan.

Pisang dan singkong rebus memang terbilang cukup sederhana bagi kalangan selebriti.

Tapi tahukah, kedua makanan tersebut ternyata memiliki manfaat yang luar biasa dan sangat cocok dijadikan untuk menu sarapan sehat.

Baca Juga: 5 Fakta Garam yang Selalu Dituding Penyebab Darah Tinggi, Padahal Baik untuk Kesehatan

Mengutip dari WebMd, setiap satu buah pisang mengandung sekitar 420 mg kalium.

Juga kandungan karbohidrat kompleks dan serat di dalamnya juga mampu membuat perut terasa kenyang lebih lama, serta membantu meningkatkan energi.

Pisang pun mengandung nutrisi penting lain, seperti antioksidan, vitamin B6, dan vitamin C.

Singkong sendiri adalah umbi kaya kalori, mengandung banyak karbohidrat dan vitamin serta mineral penting.

Baca Juga: Kembali Pingsan Saat Manggung, Via Vallen Minta Maaf dan Sebut Alami Mabuk Perjalanan

Singkong juga mengandung vitamin C, tiamin, riboflavin, dan niasin yang baik.

Apalagi singkong adalah sumber pati resisten, yang menurut para ilmuwan dapat meningkatkan kesehatan usus seseorang dengan membantu memelihara bakteri usus yang bermanfaat.

Pati resisten tetap relatif tidak berubah saat mereka melewati saluran pencernaan.