Find Us On Social Media :

Efek Samping Bawang Putih, Bisa Memperburuk Infeksi Organ Intim Wanita

Efek samping bawang putih, bisa memperburuk infeksi vagina.

GridHEALTH.id - Efek samping bawang putih tidak banyak yang menyadarinya.

Wajar, karena efek samping bawang putih tertutup oleh sejuta manfaat dari bawang putih bagi kesehatan.

Baca Juga: Seiring Gencarnya Berita Virus Corona Wuhan, Tetiba Saja Harga Bawang Putih di Jakarta Tembus 50 Ribu Rupiah

Memang efek samping bawang putih tidak sebentak manfaat yang bisa kita dapatkan bagi kesehatan dari bawang putih.

Namun, kita tetep harus memerhatikan efek samping bawang putih ini, khususnya bagi wanita.

Karena dengan demikian, kita bisa menghindari efek samping bawang putih.

Sehingga dengan mengonsumsi bawang putih, yang kita dapatkan hanya manfaatnya saja bagi kesehatan.

Untuk itu, perhatikanlah bagaimana cara mengonsumsi bawang putih yang tepat.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Alami Mengontrol Darah Tinggi, Salah Satunya dengan Bawang Putih

Baca Juga: Viral Bawang Putih Untuk Mengatasi Infeksi Virus Corona dari Wuhan China, Dalam Kurun Waktu 2 Hari Pasien Sembuh

Ingat, bawang putih selain sebagai bumbu masak juga dipercaya memiliki sifat obat.

Biasanya jika digunakan untuk obat bawang putih direndam dulu dengan air hangat lalu diminum.

Bawang putih bekerja dengan baik pada pagi hari saat perut dalam kondisi kosong.

Karenanya konsumsi bawang putih saat diperlukan di pagi kala perut kosong.

Penting juga di ketahui, melansir nakita.id, bawang putih kaya akan serat dan nutrisi.

Baca Juga: Ingin Bebas Penyakit? Coba Kunyah 6 Siung Bawang Putih Panggang Tiap pagi dan Rasakan Manfaatnya dalam 24 Jam

Bahkan kulit bawang putih pun ampuh dan jadi sumber vitamin A, C, E, serta antioksidan yang melindungi sel kulit dari kerusakan radikal bebas.

Bawang putih juga baik dikonsumsi untuk mengurangi gejala hipertensi.

Dilansir dari laman food.ndtv.com, berikut efek samping bawang putih jika dikonsumsi secara berlebihan, diantaranya:

Baca Juga: Makan 6 Siung Bawang Putih Panggang Sehari, Khasiat Dahsyatnya Terasa Hanya Dalam Waktu 24 Jam

1. Sakit Kepala

Bawang putih jika dikonsumsi dalam bentuk mentah akan memicu sakit kepala.

Sebab konsumsi bawang putih mentah dapat merangsang saraf trigeminal untuk melepaskan neuropeptida yang masuk ke selaput otak dan memicu sakit kepala.

2. Ruam Kulit

Makan bawang putih berlebihan rupanya bisa sebabkan iritasi kulit dan ruam.

Sebab pada bawang putih terdapat enzim yang disebut alliinase yang bisa sebabkan kulit ruam.

Baca Juga: Stop Menggunakan Handphone Sambil Berendam, Tiffenn Usia 15 Tahun Meninggal Dunia Karena Hal itu

3. Bau Mulut

Bau pada mulut bisa jadi karena kurangnya menjaga kebersihan, namun konsumsi bawang putih juga berpengaruh.

Kandungan yang terdapat pada bawang putih menyebabkan bau mulut.

Pastikan untuk sediakan semprotan penyegar napas saat komsumsi makanan yang banyak mengandung bawang putih.

Baca Juga: Rahasia Awet Muda Wulan Guritno Ternyata Simpel dan Mudah Ditiru, Ini Kata Sang Artis

Baca Juga: Berantas Stunting; 3 Hal Penting Untuk Mencegah Anemia Pada Ibu Hamil

4. Sebabkan Muntah dan Mulas

Konsumsi bawang putih mentah dalam jumlah berlebih sangat berpotensi sebabkan muntah dan mulas.

 

5. Memperburuk Infeksi Vagina

Menjaga kesehatan vagina sangat diharuskan bagi setiap wanita.

Baca Juga: Kembali Bersatu Usai 12 Tahun Bercerai, Ahmad Dhani dan Maia Estianty Bikin Terharu Sekaligus Bahagia Ketiga Putranya

Salah satu hal yang perlu diperhatikan jika terjadi infeksi pada vagina ada baiknya untuk tidak mengonsumsi bawang putih terlebih dahulu.(*)

#berantasstunting