Find Us On Social Media :

Usia Kandungan 20 Minggu, Vanessa Angel Diringkus Polisi Atas Dugaan Kasus Kepemilikan Narkoba Padahal Bisa Sebabkan Kematian Bayi

Vanessa Angel dan suami ditangkap Polisi. Dugaan, karena Narkoba.

Pasalnya, obat-obatan ilegal seperti ganja, kokain, dan sebagainya dapat membahayakan perkembangan janin.

Dilansir dari WebMD, mungkin saja ibu hamil tidak memiliki masalah serius atau jangka panjang setelah menggunakan narkoba, tetapi hal yang sama tidak selalu benar untuk janin.

Baca Juga: 3 Jenis Kontrasepsi Aman Setelah Melahirkan, Tak Mengganggu ASI

1. Kokain

Menggunakan kokain dapat menyebabkan serangan jantung, gagal pernapasan, stroke, dan kejang, serta masalah kesehatan yang mengancam jiwa ini juga dapat ditularkan ke bayi yang belum lahir.

Mengonsumsi narkoba selama kehamilan juga meningkatkan kemungkinan cacat lahir, bayi prematur, bayi stunting, dan kelahiran mati (stillbirth).

Efek kokain biasanya langsung, efeknya pada janin dapat berlangsung seumur hidup.

Baca Juga: Surat Terbuka Disabilitas Rungu ke Presiden Jokowi, Tuntut Hak Isu Covid-19

2. Ganja

Selain itu, misal ibu hamil mengonsumsi ganja selama kehamilan juga dapat meningkatkan kadar karbon monoksida dan karbon dioksida dalam darah, yang mengurangi suplai oksigen ke bayi.

Ganja selama kehamilan dapat meningkatkan kemungkinan keguguran, berat badan lahir rendah, kelahiran prematur, keterlambatan perkembangan, dan masalah perilaku dan pembelajaran.