Baca Juga: Virusnya Menyebar Begitu Cepat, Ternyata Begini Cara Kerja Covid-19
Hal ini karena pamilik golongan darah A memiliki tingkat infeksi yang lebih tinggi dan memiliki gejala yang lebih parah.
Ia juga mengatakan bila, "Orang yang bergolongan darah A perlu mendapat pengawasan lebih ketika terinfeksi virus corona."
Sementara itu, Xinghuan justru mengatakan bila pemilik golongan darah O lebih rendah risikonya terkena virus Covid-19.
Mengapa demikian?
Baca Juga: Koma Diabetes Paling Ditakuti Penderita Diabetes, Apa Penyebabnya?
"Pemilik golongan darah O pada dasarnya lebih rendah risiko terkena virus corona bila dibandingkan pemilik golongan darah lain," jelasnya penelitian yang dipublikasikan di Medrvix.org.
Meski begitu, penelitian tersebut menyebutkan kondisi ini tidak serta merta pemilik golongan darah O akan terbebas dari infeksi virus corona Covid-19.
"Pemilik golongan darah O tidak berarti aman dari virus. Tetap perlu cuci tangan dan mengikuti anjuran yang berlaku," ujar penelitian tersebut.