Seperti diketahui, Amerika Serikat merupakan negara yang berada di urutan pertama dengan jumlah kasus Covid-19 terbanyak di dunia.
Berdasaran informasi yang tercatat pada laman worldometers.info, di Amerika Serikat ada sebanyak 245.373 kasus Covid-19 per 3 April 2020, 06:24 GMT.
Baca Juga: Studi: Orang Indonesia Lambat Alami Penuaan Dibanding Eropa & Amerika
Dalam hal ini pemerintah dunia telah menggadang-gadang masyarakat untuk tetap berada di rumah, justru bagi sebagian orang, rumah bukanlah tempat yang aman.
Hal tersebut disampaikan oleh Holly Daniels, direktur pelaksana urusan klinis untuk California Association of Marriage and Family Therapists, seperti dikutip dari thejakartapost.com.
"'Lebih aman di rumah' adalah mandat yang luar biasa untuk virus corona, tetapi bagi banyak orang, rumah bukanlah tempat yang aman," kata Daniels.
Baca Juga: Dihadapan DPR Sosok Ini Ungkap Kelemahan Indonesia Dalam Hadapi Corona
Hal ini dikarenakan bagi orang yang sendirian dan terisolasi bisa menyebabkan mereka berada disituasi yang tidak aman.