Find Us On Social Media :

6 Dokter Gigi Meninggal Karena Corona, PDGI Buat 6 Aturan Ketat Praktik Selama Wabah Covid-19

Ilustrasi dokter gigi

GridHealth.id - Dokter atau tenaga medis merupakan salah satu profesi yang paling rentan terinfeksi virus corona (COVID-19) akibat menangani dan memberikan perawatan secara langsung kepada pasien COVID-19.

Baca Juga: Ikatan Dokter Indonesia (IDI) : 'Kami Tetap Melayani, Meski Dalam Sebulan 12 Anggota Kami Jadi Korban'

Sampai dengan Minggu (5/4/20) kemarin, Humas Ikatan Dokter Indonesia (IDI), dr. Halik Malik, mengonfirmasi bahwa ada sebanyak 18 dokter yang telah gugur akibat terpapar virus corona (Covid-19), baik berstatus Positif maupun Pasien Dalam Pengawasan (PDP) COVID-19. 

Baca Juga: IDI Kembali Berduka, Dahlan Iskan; Indonesia Sudah Mengalahkan Tiongkok dari Segi Jumlah Dokter Meninggal Karena Covid-19

Dalam hal ini, bukan hanya dokter yang berhadapan langsung dengan pasien COVID-19 saja, melainkan dokter gigi juga berpotensi menghadapi risiko tinggi tertular virus corona.

Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) mencatat sedikitnya ada 6 anggotanya yang gugur selama pandemi virus corona COVID-19. Hal itu dinyatakan oleh Ketua (PDGI), Dr. drg. R. M. Sri Hananto Seno, Sp.BM (K)., MM., pada Minggu (5/4/20) kemarin, seperti dilansir dari Kompas.com.