Find Us On Social Media :

Semua Pasien Sembuh, Kini Aceh Umumkan Pasien Nol Positif Covid-19

Semua pasien positif virus corona di DI Aceh dinyatakan sembuh dan siap dipulangkan.

GridHEALTH.id - Hingga Minggu (12/4) dari total lima pasien positif virus corona di Aceh, satu orang dinyatakan meninggal dunia pada Maret lalu. Sementara empat orang sudah dinyatakan negatif Covid-19 atau dalam kata lain sembuh dari virus corona.

Mereka merupakan pasien positif virus corona terakhir yang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Zainal Abidin (RSUDZA) Banda Aceh dinyatakan telah sembuh.

Sebelumnya, 4 pasien positif virus corona ini menjalani perawatan di ruang Respiratory Intensive Care Unit (RICU) RSUD Zainal Abidin Banda Aceh.

Pasien yang sudah dinyatakan sembuh rencananya akan dipulangkan mulai hari ini, Senin (13/4) dan harus menjalani isolasi mandiri selama 14 hari  di rumah masing-masing untuk penyembuhan total.

Wakil Direktur Pelayanan RSUD Zainoel Abidin dr Endang Mutiawati membenarkan bahwa pasien virus corona berinisial AJ adalah pasien terakhir virus corona yang kini telah sembuh.

Baca Juga: Bukan Dituduh Menjual Virus Corona SARS-CoV-2, Tapi Ilmuwan Harvard Ini Diduga Kerjasama Bidang Kimia dengan China Hingga Ditangkap Pemerintah AS

Baca Juga: Berantas Stunting : Jangan Sampai Anak Terhambat Cita-citanya Akibat Stunting, Ini Cara Mencegah

"Iya sudah negatif (pasien) AJ, sore ini baru saja kita terima hasilnya dari Balitbang Kementerian Kesehatan RI," kata Wakil Direktur Pelayanan RSUD Zainoel Abidin dr Endang Mutiawati mengutip Antara, Minggu (12/4).